Kamis, 16 Februari 2012

Aquamarine

Batu mulia yang akan saya bahas selanjutnya adalah Aquamrine. Aquamarine adalah salah satu jenis batu mulia dari keluarga beryl, memiliki banyak kwalitas hampir mirip dengan zamrud, dan muncul dalam berbagai variasi warna biru, putih, dan kehijauan dengan transfaransi yang jelas.
Menurut legenda kuno Aquamarine berasal dari harta karun putri duyung, nama Aquamarine sendiri berasal dari bahasa latin Aqua (air) dan mare (kuda), sudah ada sejak zaman kuno, dan dipercaya sebagai batu keberuntungan bagi pelaut.
Aquamarine merupakan batu kelahiran untuk bulan maret. Mitologi Hindu, Aquamarine cocok bagi mereka yang ingin mempelajari lebih jauh tentang aspek kehidupan manusia, lingkungan, dan spiritual. selain itu cocok jg bagi mereka yang memiliki masalah ego dan tidak bisa mengendalikan amarah.

Bangsa romawi percaya bahwa batu ini memiliki kekuatan untuk penyembuhan terutama masalah ternggorokan dan lambung, maka baik digunakan sebagai perhiasan berupa kalung. namun kembali pada kepercayaan masing-masing. ini merupakan informasi semata, agar lebih bijak dalam menanggapi hal-hal yang bersifat alami.
Bila ada kekurangan, mohon kritik dan saran. semoga bermafaan


Tidak ada komentar:

Posting Komentar